Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Adu Kamera iPhone 14 Pro Max dengan Galaxy S22 Ultra dan Pixel 6 Pro, Siapa Terbaik?

image-gnews
Tiga ponsel yang berasal dari jajaran flagship 2022: Samsung Galaxy S22 Ultra, Google Pixel 6 Pro, dan iPhone 14 Pro Max,.
Tiga ponsel yang berasal dari jajaran flagship 2022: Samsung Galaxy S22 Ultra, Google Pixel 6 Pro, dan iPhone 14 Pro Max,.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Apple telah beberapa hari ini mulai mendistribusikan beberapa model dari seri iPhone terbarunya: iPhone 14, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Perangkat-perangkatnya sudah mendarat di rak-rak outlet resmi dan bahkan di tangan pelanggannya.

Dan selama ini, setiap generasi baru iPhone ditandai dengan peningkatan besar kameranya. Pada tahun ini, iPhone 14 Pro dan Pro Max hadir dengan sensor kamera utama yang baru, lebih besar dan lebih tinggi kerapatannya. Saluran pemrosesan gambarnya ditingkatkan dan perbaikan pada kemampuan foto cahaya rendah untuk ketiga kamera. 

Kedua varian itu menjadi juara di antara seri iPhone 14. Sekarang, bagaimana kalau dibandingkan dengan sesama ponsel flagship terbaru dari pabrikan lain: Samsung Galaxy S22 Ultra dan Google Pixel 6 Pro?

Masing-masing produsen tentu mengklaim miliknya yang terbaik. Untuk kamera, mereka berlomba-lomba menjanjikan untuk mengambil foto dengan detail luar biasa, dapat memperbesar untuk potret yang dikompresi dengan baik, dan meningkatkan fotografi waktu malam ke tingkat yang lebih tinggi.

Lalu, mana yang terbaik? Begini perbandingannya menurut Phone Arena, 

Spesifikasi Kamera

Apple iPhone 14 Pro Max memiliki kamera utama 48 MP, 24 mm, f/1,78 yang ditemani kamera ultrawide 12 MP, 13 mm, f/2,2 dan telefoto 12 MP, 3x zoom,  f/2,8. Untuk kamera di depan atau kamera selfie adalah 12 MP, f/1,9.

Apple iPhone 14 Pro and 14 Pro Max (Apple/GSM Arena)

Samsung Galaxy S22 Ultra memiliki kamera utama 108 MP, 23 mm, f/1,8. Kamera ultrawide yang terpasang adalah 12 MP, 33 mm dan f/2.2. Sedangkan untuk telefoto 10 MP, 3x zoom, f /2,4 dan 10 MP, 10x zoom, f/4,9. Pada bagian depan, kameranya adalah 40 MP dengan f/2,2.

Google Pixel 6 Pro mengusung kamera utama 50 MP, 25 mm dan f/1,9. Pada kamera ultrawide 12 MP, 17 mm dan f/2,2. Pada bagian telefoto 48 MP, 4x zoom dan f/3,5. Kamera selfie 11 MP dan f/2,2.

 

Sensor

Untuk pertama kalinya, setelah sekian lama, Apple telah meningkatkan jumlah megapiksel pada kamera utamanya. Sekarang masih mengambil foto 12 MP secara default, tetapi sensor 48 MP itu memungkinkannya untuk mengelompokkan piksel ke dalam 4 klaster, memungkinkan pengambilan cahaya yang lebih cepat dan lebih sedikit noise. Jika pengguna ingin mendapatkan akses penuh ke sensor 48 MP, dapat melakukannya dalam mode pemotretan ProRAW.

Hal lain tentang sensor 48 MP, Apple sekarang menggunakannya untuk menambahkan langkah zoom lainnya. Varian iPhone 14 Pro dan Pro Max membatasi zoom 15x dan 9x untuk video.

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Apple Disebut Tengah Garap Model iPhone dengan Bodi yang Lebih Tipis, Ini Detailnya

17 jam lalu

Logo Apple. TEMPO/Wawan Priyanto
Apple Disebut Tengah Garap Model iPhone dengan Bodi yang Lebih Tipis, Ini Detailnya

Apple tengah menguji desain berbeda untuk perangkat iPhone yang memiliki nama kode D23.


Apple Disebut Akan Mulai Produksi Panel Layar iPhone 16 pada Bulan Depan

1 hari lalu

Gambaran artistik iPhone 16 dan tombol Capture. Gsmarena.com
Apple Disebut Akan Mulai Produksi Panel Layar iPhone 16 pada Bulan Depan

Hal ini sejalan dengan jadwal produksi Apple yang biasa untuk lini ponselnya termasuk iPhone 16.


Inilah Daftar Ponsel Nokia yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

1 hari lalu

Logo Android. pinterest.com
Inilah Daftar Ponsel Nokia yang akan Mendapatkan Pembaruan Android 15

Ponsel Nokia yang kemungkinan besar mendapat update Android 15 adalah Nokia XR21, Nokia X30, Nokia G60, dan Nokia G42.


Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Z Fold 6 Terungkap, Ini Detailnya

1 hari lalu

Samung Galaxy Z Fold5. gsmarena.com
Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Z Fold 6 Terungkap, Ini Detailnya

Hasil benchmarknya menunjukkan Galaxy Z Fold anyar ini mencetak 1.964 poin pada pengujian single-core dan 6.619 poin dalam pengujian multi-core.


Top 3 Tekno: ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor, Peningkatan Google Search, Aktivitas Gunung Slamet

1 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Top 3 Tekno: ITB Naikkan Biaya Pendidikan Magister dan Doktor, Peningkatan Google Search, Aktivitas Gunung Slamet

Topik tentang ITB menaikkan biaya pendidikan jenjang S2 dan S3 pada 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno.


Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

2 hari lalu

 iOS 17.5. FOTO/X
Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

Dampak dari bug di iOS 17.5 ini dinilai membawa masalah privasi yang sangat besar, sebab foto yang dihapus seharusnya tidak disimpan server Apple.


Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

2 hari lalu

Google Find My Device
Google Rilis Fitur Find My Device Terbaru, Ponsel Android Hilang Semakin Mudah Ditemukan

Google mengumumkan peningkatan fitur Find My Device untuk melacak perangkat Android. Diklaim lebih akurat dibanding sistem sebelumnya.


10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

2 hari lalu

Ilustrasi Logo Microsoft. REUTERS/Dado Ruvic
10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

Berikut ini deretan perusahaan terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasarnya pada 2024, didominasi oleh raksasa teknologi.


Google Tingkatkan Pengalaman Penelusuran dengan AI Generatif

2 hari lalu

Google Search (Google)
Google Tingkatkan Pengalaman Penelusuran dengan AI Generatif

Google tingkatkan pengalaman pencarian dengan AI generatif Gemini, menawarkan AI Overviews untuk jawaban cepat, perencanaan, dan pencarian dengan video.


Begini Cara Mengetahui Judul Lagu dengan Suara di Google

2 hari lalu

Logo Google terlihat di kantor pusat perusahaan Eropa di Dublin, Irlandia, 27 Februari 2021. [REUTERS / Clodagh Kilcoyne]
Begini Cara Mengetahui Judul Lagu dengan Suara di Google

Google mempunyai fitur canggih yang memungkinkan seseorang untuk mencari judul lagu hanya dengan suara. Berikut caranya.